Bobby Nasution Hadiri Istighosah Kubro di MAPN 4 Medan

Bobby Nasution Hadiri Istighosah Kubro di MAPN 4 Medan

Medan, generasi.web.id – Selain menyiapkan pendidikan yang baik, kerukunan antar umat beragama harus senantiasa terjaga menjadi penekanan Wali Kota Medan Bobby Nasution guna mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045 ketika menghadiri Istighosah Kubro (Doa dan Dzikir Bersama) di Madrasah Aliyah Persiapan Negeri (MAPN) 4 Medan, Jumat (23/6/2023).

“Di saat itu Indonesia akan menjadi salah satu kekuatan terbesar di dunia. Untuk mewujudkan hal itu, sistem pendidikan yang baik harus dipersiapkan mulai dari sekarang. Sebab, anak-anak yang ada saat ini akan menjadi pengambil keputusan baik itu di Pemko Medan, Pemprov Sumut maupun nasional di tahun 2045,” kata Bobby Nasution.

Dalam acara yang digelar Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Medan dengan mengusung tema “Kolaborasi Ulama & Umara Bentuk Bela Negara” ini,” Bobby Nasution selanjutnya menambahkan, kerukunan antar umat beragama juga harus dijaga sehingga Indonesia Emas tahun 2045 dapat terwujud.

“Terima kasih kepada Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Medan yang telah menjaga kerukunan. Kita boleh bersaing namun tidak boleh saling menjelekkan untuk menjadi yang terbaik,” ungkapnya.

Selanjutnya, menyikapi hibah bangunan MAPN 4 Medan untuk menjadi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Medan, Bobby Nasution berjanji sebelum masa kepemimpinannya berakhir, Pemko Medan akan menghibahkan bangunan tersebut kepada Kementerian Agama. “Nanti akan kami lihat skemanya dulu,” paparnya.(Riz)

admingen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *